Selasa, 26 Januari 2021, telah dilaksanakan rapat program kerja LKD (Lembaga Kemasyarakatan Desa) yakni terdiri dari LAD (Lembaga Adat Desa), POKDARWIS (Kelompok Sadar Wisata), dan KARANG TARUNA Desa Mattabulu.

Rapat PROKER ini dilaksanakan di salah satu tempat wisata yang ada di Desa Mattabulu yaitu Liu Pangie. Rapat ini membahas tentang rencana program kerja kedepan yang akan dilaksanakan oleh LKD untuk tahun anggaran 2021.

Acara dibuka oleh Bapak Kepala Desa Mattabulu atau yang mewakili, dan dihadiri oleh P3MD kecamatan Lalabata, Ketua BPD, Ketua Karang Taruna, Ketua Pokdarwis, Ketua LAD serta seluruh pengurus dan anggota LKD.

Meski hujan deras rapat tetap berjalan sesuai dengan rencana.

Ada banyak program kerja yang diajukan oleh teman-teman LKD, harapannya semoga semua program kerja yang terencana dapat terealisasikan dan dapat berjalan tanpa kendala untuk kesejahteraan masyarakat dan untuk menuju Desa Mattabulu sebagai Desa berkembang.

#mattabulumatanre

  • Musyawarah Uji Publik dan Pemilihan Pengisian Anggota BPD Periode 2021 – 2027
    MATTABULU.DESA.ID – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) mempunyai fungsi membahas dan menyepakati Rancangan Peraturan Desa bersama Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat Desa dan melakukan pengawasan kinerja Kepala Desa. Rabu (14/7/2021), dilaksanakan Musyawarah Uji Publik dan Pemilihan Pengisian Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di 2…
  • Kunjungan KPPN Watampone di Desa Mattabulu
    MATTABULU.DESA.ID – Sabtu (10/7/2021), Kepala KPPN Watampone Rintok Juhirman didampingi Kepala Subag Umum Ana Kusmana bersama Kepala Seksi PDMS Dendi Andrian mengunjungi Desa Mattabulu Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng. Kunjungan ini dalam rangka untuk meninjau langsung perkembangan Desa Mattabulu yang akan dijadikan Role Model bagi Desa…
  • Musyawarah Desa Khusus Perempuan
    MATTABULU.DESA.ID – Sebagai salah satu upaya peningkatan partisipasi perempuan, Desa Mattabulu menyelenggarakan Musyawarah Desa Khusus Perempuan yang bertujuan sebagai ruang diskusi masalah-masalah perempuan yang terjadi di Desa Mattabulu. Pada akhirnya dengan disediakannya ruang khusus tersebut, perempuan di Desa Mattabulu menjadi lebih leluasa menyampaikan pendapatnya. Senin…